RESUME pertemuan 3 KBMN PGRI gel. 31

Ibu Raliyanti S. Sos., S.Kom., M.Pd, adalah seorang guru informatika yang terkemuka di MAN 4 Jakarta, yang memberikan materi bagaimana seni menyusun resume yang menarik pada pertemuan ke-3 KBMN PGRI Gelombang 31 Senin, 29 April kemarin. Keahliannya dalam bidang tersebut, ditambah dengan kepiawaiannya dalam pendidikan, memberikan wawasan berharga tentang cara membuat resume.

Beliau bercerita tentang pengalaman beliau mulai menulis hingga sekarang. Kemudian berbagi pengetahuan tentang cara menulis resume yang benar, dan tentunya disertai dengan latihan-latihan menulis dengan menggunakan berbagai flatform. Tak lupa [ula nara sumber memberikan tips dan trik membuat resume supaya cepat, tepat dan menarik. Diantaranya dengan menyipkan kutipan dari tokoh-tokoh.

Pada akhir sesi beliau menjawab sekitar 10 pertanyaan dengan lugas namun sangat menjelaskan. diantaranya menjelaskan bagaimana membuat judul yang menarik dan bagaimana mendapatkan buku supaya ber ISBN. Di akhir pembicaraaan beliau menulis seperti ini "Menulislah selagi kita punya keinginan untuk menulis. Jangan abaikan keinginan dengan menghukumnya dengan kata2 tidak bisa, tidak mampu dan sejenisnya". Dan saya seperti dibangunkan dari mimpi panjang saya.

Materi ke- 3 ini memberikan wawasan berharga dan praktis bagi peserta untuk meningkatkan profil profesional mereka. Melalui bimbingannya, kami mendapatkan pengetahuan dan kepercayaan diri untuk membuat resume yang efektif dalam menampilkan kualifikasi dan pengalaman, memposisikan kami untuk terus belajar menulis untuk sukses mencapai apa yang kami impikan sebagai pendidik juga penulis yang bahagia.

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

MATA HARI, SEBUAH LUKISAN

EVOLUSI GENETIK

Resume Pertemuan 10 KBMN PGRI 31